Ilmu Kalam adalah: Pengertian, Macam-Macam, Fungsi & Ruang Lingkup

Ilmu Kalam: Pengertian, Macam-Macam, Fungsi & Ruang Lingkup – Jika berbicara tentang ilmu kalam tentu sudah tidak asing lagi bagi kita yang mungkin sebagian sudah mempelajarinya di sekolah keagamaan maupun perkuliahan agama. Ilmu kalam tentu pembahasannya lebih mengarah dan memfokuskan pada suatu pemikiran untuk mempertahankan Islam dari berbagai ancaman maupun tantangan yang datang dari luar.

Pada kesempatan kali ini Pendidik akan memberikan penjelasan sedikit tentang ilmu kalam yang mencakup pengertian, macam-macam, fungsi dan juga ruang lingkupnya.

Contents

Ilmu Kalam: Pengertian, Macam-Macam, Fungsi & Ruang Lingkup

Pertama kita akan kaji terlebih dahulu apa itu ilmu kalam secara umum.

Pengertian Ilmu Kalam

Menurut bahasa, ilmu kalam terdiri dari dua kata yakni ilmu dan kalam. Ilmu berarti pemahaman, sedangkan kalam berarti pembicaraan atau percakapan. Sedangkan menurut istilah ilmu kalam adalah ilmu yang membicarakan bagaimana menetapkan kepercayaan-kepercayaan keagamaan (Islam) dengan adanya bukti yang meyakinkan.

Jika berbicara mengenai ilmu kalam biasanya kita akan membahas tentang aqidah-aqidah dalam Islam dan biasanya digunakan untuk membahas masalah keimanan.

Adapun para Ahli Ilmu Kalam (Mutakallimin) menjadikannya persoalan teologi sebagai pokok kajiannya. Berikut ini adalah pengertian ilmu kalam menurut para ahlinya:

Ilmu Kalam Menurut Para Ahli

1. Al-Farabi

Ilmu kalam merupakan khusus ilmu yang membahas Dzat dan sifat Allah SWT  dan eksistensi yang mungkin mulai berkenaan dengan masalah dunia sampai dengan masalah yang akan dihadapi sesudah mati yang berlandaskan atas teologi Islam.

2. Syekh Muhammad Abduh

Ilmu kalam merupakan ilmu yang membahas tentang wujud Allah SWT, sifat-sifat wajib yang ada bagi-NYA, sifat-sifat jaiz bagi-NYA, dari sifat-sifat yang tidak ada bagi-NYA. Selain itu membahas juga tentang rasul-rasul Allah untuk menetapkan kebenaran risalahNya, apa yang wajib ada pada dirinya, hal-hal jaiz yang dihubungkan pada diri mereka, serta hal-hal yang terlarang yang dihubungkan kepada diri mereka.

3. Ibnu Khaldun

Ilmu kalam merupakan suatu ilmu yang berisikan alasan untuk mempertahankan kepercayaan-kepercayaan iman dengan menggunakan dalil-dalil pikiran dan berisi bantahan-bantahan terhadap orang-orang yang menyimpang dari kepercayaan salaf dan ahli sunnah.

4. Mustafa Abdul Raziq

Ilmu kalam merupakan ilmu yang erat kaitannya dengan keyakinan iman atau aqidah seseorang yang berasal dari pendapat yang rasional.

Macam-Macam Ilmu Kalam

Adapun macam-macam dari ilmu kalam adalah sebagai berikut:

1. Ilmu Tauhid

Ilmu tauhid merupakan ilmu yang membahas tentang wujud Allah SWT, sifat-sifat Allah SWT, yang membahas tentang dalil-dalil untuk membuktikan adanya Dzat yang mewujudkan serta membahas dalil-dalil sam’iyat untuk mempercayai sesuatu dengan yakin.

2. Ilmu Aqa’id

Ilmu Aqa’id yakni Aqa’id yang berarti simpulan atau buhul merupakan suatu kepercayaan yang tersimpul dalam hati, atau pandangan yang bersemayam dalam jiwa manusia dan diyakini kebenarannya sehingga tidak mudah dilepaskan.

3. Ilmu Ushuluddin

Ilmu Ushuluddin merupakan ilmu yang membahas tentang prinsip-prinsip dasar agama dengan menggunakan dalil-dalil qat’iyyah dan logika. Dalam bahasan pokok Ushuluddin adalah dasar-dasar agama yang merupakan masalah pokok dalam ajaran Islam.

Fungsi Ilmu Kalam

Ilmu Kalam tentu memiliki fungsi tersendiri, diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Untuk menjaga kemurnian dasar-dasar agama dan juga memberikan dasar-dasar argumentasi yang kuat dihadapan orang yang menyimpang dan menyangkal.

2. Memberikan arahan serta petunjuk kepada orang-orang yang juga membutuhkan nasihat, khususnya apabila Islam bersinggungan dengan teologi agama lain dalam masyarakat yang beragam (heterogen).

3. Menopang dan menguatkan sistem nilai ajaran Islam yang terdiri dari 3 pilar, yakni:

  • Iman sebagai landasan aqidah
  • Islam sebagai realisasi/manifestasi syariat, ibadah, dan juga muamalah.
  • Ihsan sebagai manifestasi akhlak.

4. Menjadi tumpuan bagi ilmu-ilmu syariah.

5. Menjaga kesucian niat serta keyakinan yang merupakan dasar dalam perbuatan untuk mencapai kebahagiaan dunia akhirat.

Ilmu Kalam adalah: Pengertian, Macam-Macam, Fungsi & Ruang Lingkup
Ilmu Kalam adalah: Pengertian, Macam-Macam, Fungsi & Ruang Lingkup

Ruang Lingkup ilmu kalam

ruang lingkup ilmu kalam mencakup beberapa hal antaralain:

1. Segala sesuatu yang berhubungan dengan Allah SWT.

2. Segala sesuatu yang berhubungan dengan rosul Allah sebagai pembawa risalah kepada manusia. seperti malaikat nabi dan rosul dan beberapa kitab-kitab suci. segala sesuatu atau hal-hal yang berkaitan dengan kehidupan yang akan datang seperti adanya hari kebangkitan, siksa kubur, surga dan neraka.

sedangkan menurut hasan al-banna pembahasan ilmu kalam mencakup :

  1. illahiyat adalah kajian tentang segala sesuatau yang berkaitan dengan Allah. misalnya seperti wujud Allah, nama-nama Allah, sifat-sifat Allah, af’al Allah dan lain sebagainya.
  2. nubuwat adalah kajian tentang segala sesuatu yang berkaitan dengan nabi dan rosul termasuk pembahasan tentang kitab-kitab Allah, mu’jizat, karomah.
  3. ruhaniyat adalah kajian tentang segala sesuatau yang berkaitan dengan alam metafisik. misalnya seperti Malikat, Iblis, Jin, Syetan dan sebagainya
  4. sam’iyat adalah kajian tentang segala sesuatu yang hanya bisa diketahui lewat sam’i (dalil naqli, atau beberapa al-quran dan sunah) misalnya seperti alam barzah, akhirat, azab kubur, surga dan neraka.

Demikianlah penjelasan singkat tentang Ilmu Kalam adalah: Pengertian, Macam-Macam, Fungsi & Ruang Lingkup. Semoga dapat bermanfaat dan menambah wawasan kalian. Terimakasih 🙂